Polsek Tanete Rilau Bersama Koramil Bersihkan Saluran Air di Desa Lasitae

    Polsek Tanete Rilau Bersama Koramil Bersihkan Saluran Air di Desa Lasitae

    Barru – Perosnel Polsek Tanete Rilau Polres Barru bersama Koramil 1405.07 melaksanakan kerja bakti membersihkan saluran air di Desa Lasitae Kabupaten Barru pada Rabu (24/01/2024).

     

    Kerja bakti tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Tanete Rilau, AKP A. Asruni Ago yang juga dihadiri oleh Kepala Desa beserta sejumlah staf.

     

    Pada kegiatan tersebut, para peserta membersihkan saluran air dan drainase di sepanjang jalan poros yang sudah ditumbuhi semak belukar.

     

    Saat dikonfirmasi, Kapolsek menjelaskan bahwa saluran air tersebut berfungsi untuk mengalirkan air hujan dari gunung ke laut. Sehingga sangat penting untuk dijaga agar selalu berfungsi dengan optimal.

     

    “Saluran air ini harus selalu bersih dan berfungsi lancar. Terlebih saat musim hujan saeperti saat ini. Tidak hanya mencegah banjir, genangan air juga biasa menjadi sarang nyamuk malaria dan DBD, ” jelas Kapolsek.

    polres barru koramil
    Muhammad Rizal

    Muhammad Rizal

    Artikel Sebelumnya

    Timeline Pembentukan Pengawas TPS Dalam...

    Artikel Berikutnya

    Rapat Paripurna Penutupan Masa Sidang I...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Blusukan di Pasar Mangkoso, Cabup 02 Dokter Ulfah Pastikan Pedagang Peroleh BPJS Gratis
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024

    Tags