BARRU - Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Barru nomor urut 2 dokter Ulfah-MHG kembali melanjutkan safari politik dalam bentuk kampanye tatap muka, dikelurahan Lalolang, kecamatan Tanete Rilau, Selasa malam (22/10/2024).
Seperti pada kampanye tatap muka sebelumya yaitu dikelurahan Takkalasi, kecamatan Balusu dan kelurahan Coppo, kecamatan Barru, peserta kampanye dari warga setempat selalu membludak.
Pantauan dilokasi kampanye, kegiatan tersebut dihadiri sebanyak 500 warga kelurahan Lalolang. Mereka pun sangat antusias mengikuti acara yang menghadirkan komedian populer asal Barru yang dikenal dengan sebutan Wa Dennu dan Puang Nganga.
Tokoh politik sekaligus tokoh mayarakat Barru Herman Agus yang hadir dalam kegiatan tersebut, mengajak seluruh warga masyarakat khususnya Tanete Rilau untuk memilih dan memenangkan Paslon Ulfah-MHG, karena keduanya adalah anak muda asli Barru.
"Mari kita bersama-sama khususnya warga kecamatan Tanete Rilau untuk memilih calon Bupati dan Wakil Bupati anak muda asli Barru. Rugi kita sebagai orang Barru jika tidak memilih calon yang bukan asli Barru", ungkap Herman Agus dalam orasi politiknya.
Sementara itu, Dokter Ulfah yang juga putri sulung Bupati Barru dua periode H. Suardi Saleh memaparkan seluruh program unggulan yang akan dijalankan nantinya jika diberi amanah untuk memimpin Barru.
Salah satu program yang menyita perhatian warga adalah bantuan Rp. 10 miliar untuk UMKM dikabupaten Barru. Menurut mantan Direktur RSUD Barru itu bahwa program ini sangat menyentuh kebutuhan masyarakat yang ingin meningkatkan usahanya.
"InshaAllah, jika kami diberi amanah memimpin Barru, kami akan memberikan bantuan Rp. 10 Miliar bagi UMKM. Program ini bertujuan untuk peningkatan modal usaha bagi pengusaha kecil dan menengah dikabupaten Barru", ungkap Ulfah.
Amriati warga Lalolang yang hadir dalam kampanye itu mengakui bahwa hanya Paslon 2 Ulfah-MHG yang memiliki program yang terarah dan mudah untuk mereka realisasikan nantinya jika memimpin Barru.
"Saya sebagai pedagang kecil tentunya sangat menyambut baik niat dari pasangan anak muda Ulfah-MHG untuk memberi bantuan modal usaha bagi UMKM. Bagi saya dan seluruh keluarga saya, pasangan ini paling tepat memimpin Barru", ucapnya bersemangat.